Jenis Bus Pariwisata Medium


Beberapa informasi mengenai salah satu jenis bus yaitu Bus Pariwisata Medium mungkin jadi sebuah hal yang penting untuk diketahui. Apalagi jika anda sudah memiliki rencana perjalanan dengan jumlah anggota yang tidak terlalu banyak atau sedang.
Jenis bus medium ini tentu akan menjadi pilihan paling cocok khususnya di daerah Jakarta yang memang sering terjadi kemacetann. Ada beberapa kelebihan dari jenis bus ini, seperti ukuran tidak terlalu besar,  jumlah seat sedang dan itu bisa disesuaikan dengan kebutuhan jumlah penumpangnya.

Dengan ukuran yang tidak terlalu besar, ini memungkinkan bus medium mudah dalam mencari lahan parkir. Bahkan ketika jalanan utama ( besar ) tidak bisa dilalui, bus ini bisa melewati beberapa jalan alternative ( kecil ) yang mana tidak bisa dilalui bus besar.

Tidak hanya itu, harga yang ditawarkan untuk menggunakan bus medium juga lebih terjangkau daripada jenis bus besar lainnya. Ditambah ketersediaan armada ini cukup banyak dan sangat mudah didapatkan walaupun tingkat penggunaan bus sedang naik terutama pada musim liburan.

Ketika musim liburan panjang umumnya bus-bus berkapasitas besar akan lebih banyak digunakan berwisata dibanding bus medium. Maka walaupun kita melakukan pemesanan secara mendadak, armada bus medium biasanya masih tersedia untuk disewakan.

Daya Angkut Sebuah Armada Bus Medium

Untuk kapasitas bus medium sendiri berbeda-beda, walau sebenarnya ukuran fisik dari bus masih tetap sama yaitu sekitar 6 meter lebih. Ada bus yang berkapasitas 25 seat, 27 seat, 29 seat sampai dengan 33 seat. Namun tentu kenyamanan dan keamanan harus jadi hal utama dalam pemilihan kapasitas bus ini.

Dengan ukuran sama namun kapasitas berbeda ini hanyalah sebuah permainan penataan seat yang dilakukan pihak produsen bus. Itu bisa kita simpulkan jika jumlah seat semakin banyak maka jarak antara seat akan semakin sempit. Begitupun sebaliknya apabila jumlah seat lebih sedikit maka jarak antar seat akan lebih lenggang.

Secara umum bus pariwisata medium yang paling banyak digunakan adalah bus medium berkapasitas sekitar 27 seat sampai 29 seat. Selain mampu menampung penumpang dengan jumlah sedang, bus ini juga nyaman ketika ditumpangi baik dalam perjalanan jauh ataupun dekat.

Tentu tidak hanya berwisata, beberapa perjalanan lain juga bisa dilakukan dengan menggunakan bus jenis ini, seperti contohnya acara keluarga, acara dinas, rombongan arisan dan lain sebagainya. Bahkan untuk beberapa kantor dengan jumlah karyawan tidak terlalu banyak, bisa memanfaatkan jenis armada ini untuk kebutuhan antar jemput karyawannya.

Sistem Pemesanan Fleksibel

Untuk bisa mendapatkan armada bus dengan kualitas baik, maka carilah sebuah travel agen perjalanan yang sudah dipercaya serta memiliki reputasi baik. Bahkan nantinya dalam proses pemesanan pun akan lebih fleksible. Terlebih apabila anda sudah mempunyai agenda perjalanan namun masih menunggu keputusan tanggal pelaksanaannya.

Kini saatnya untuk anda mengagendakan perjalanan wisata dan buat cerita baru dengan layanan bus pariwisata medium.  Satukan setiap anggota yang biasanya berpencar dengan mobil pribadi mereka masing-masing dalam satu armada bus medium.  

Nah itulah sedikit informasi tentang jenis bus pariwisata medium. Semoga dengan adanya artikel ini, itu dapat bermanfaat terutama bagi anda yang sedang mencari layanan sewa bus medium. Sebagai referensi jika anda ingin mencari layanan sewa kendaraan, agen dengan pilihan jenis unit lengkap bisa menjadi pilihan. Tidak hanya bus medium, beberapa jenis bus lainnya juga bisa anda temukan disana.